Atas nama pemerintah kau peras kami
Butir - butir jagung yang tiada berisi
Atas nama kepentingan bersama
Kau gusur kami dengan penuh emosi.
Engkau tak ubah liciknya rubah
Di penuhi dengan tipu
daya
Engkau bagai seekor monsterlah
Yang mengganyang ketenangan semua.
Tunggulah pembalasan sang waktu
Kan membuatmu menanggung malu
Tunggulah siksaan ponggawa sang baka
Yang takkan ampunimu selamanya.
Dengarlah para penipu bangsa
Dengarlah para durjana hina
Saatmu bahagia telah sirna
Kini tibalah deritamu tiada habisnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar